Kegiatan Lomba TPQ Se - Nagari Lunang Dua, bersama BAMUS, Kepala KUA Lunang, dan Camat Lunang. 29/12/19
Wali Nagari Lunang Dua, Bapak Satiman mengatakan sangat bangga dengan para guru - guru pendidik peserta lomba TPQ se Nagari Lunang Dua ini, karena sangat antusias untuk mengikuti lomba dan sangat berharap sekali kepada para peserta untuk terus mengembangkan ilmu yang telah didapat agar nantinya bisa membanggakan Nagari yang kita cintai ini.
Ditahun depan kegiatan ini akan dilaksankan dalam dua kegiatan demi terlahirnya para generasi yang agamais dan bermental, yang berani tampil didepan umum dan akan menyiapkan hadiah khusus untuk kegiatan mendatang.
Camat Lunang, Ibu Lyonica Ventira, S.IP menyampaikan merasa bangga kepada nagari Lunang Dua Ini adalah karena menjadi nagari satu - satunya Nagari yang ada di kecamatan tetap melaksanakan kegiatan tanpa ada anggaran Di APB tetapi tetap melaksanakan lomba kegiatan akhir tahun TPQ se Nagari lunang dua, dengan mengadakan lomba adzan, baca alquran, hafalan surat pendek, dan pidacil demi mewadahi terciptanya generasi - generasi yang agamais, Bupati Pesisir Selatan Bapak H. Hendrajoni, S.H, M.H dan Istri bupati sekaligus anggota DPR RI Komisi VIII yang membidangi keagamaan dan sosial, Hj. LISDA HENDRAJONI, S.E., MMTr. juga merasa sangat bangga sekali dengan adanya kegiatan yang sedang dilaksanakan oleh nagari lunang dua sekaligus menitipkan penghargaan melalui Ibu Camat bagi yang mendapatkan juara nantinya. mantan sekretaris kecamatan Lunang ini juga berharap para peserta lomba ini juga bisa mewakili kecamatan Lunang di MTQ ditingkat Kabupaten
Kasi Kesra Lunang Dua Mugiono menyampaikan dengan kegiatan ini bertujuan untuk melatih mental, evaluasi pendidikan TPQ yang ada di Nagari Lunang Dua sekaligus mempersiapkan kader - kader islam dan mencari bibit untuk mengikuti MTQ Kecamatan maupun mengikuti MTQ ke tingkat yang lebih tinggi..